Mahasiswa Psikologi Melakukan Kunjungan ke TPST yang berada di Randu Alas
Esai-7 Berkunjung ke TPST Randu Alas
Dosen Pengampu Dr. Arundati Shinta, M.A
Apriana Aulia Rahma
24310410202
Kelas Reguler A
Fakultas Psikologi
Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta
Pada tanggal 18 Oktober 2025, kita Mahasiswa Psikologi angkatan 2024 baik yang kelas reguler maupun kelas karyawan melakukan kunjungan yaitu kunjungan ke Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Randu Alas yang berada di daerah Yogyakarta. Kunjungan itu memberikan pengalaman yang sangat bermanfaat dalam memahami persoalan sampah secara langsung. Selama ini, sampah dianggap sebagai masalah sepele yang selesai begitu dibuang. Namun, melalui kunjungan ini, saya menyadari bahwa sampah juga membutuhkan pengelolaan yang baik, tepat, dan berkelanjutan.
Saat berada di TPST Randu Alas, kita melihat langsung proses pengolahan sampah yang dipimpin langsung oleh Bapak Tujono. Sampah yang masuk adalah sampah dari berbagai wilayah. Sampah-sampah tersebut dipilah berdasarkan jenisnya, seperti sampah organik dan anorganik. Sampah organik diolah menjadi kompos, sedangkan sampah anorganik dipilah kembali untuk didaur ulang atau diproses lebih lanjut. Proses ini menunjukkan bahwa sampah sebenarnya masih memiliki nilai guna jika dikelola dengan baik.
Selain itu, pengelola TPST Randu Alas juga menjelaskan berbagai tantangan yang mereka hadapi, seperti jumlah sampah yang terus meningkat dan rendahnya kesadaran masyarakat dalam memilah sampah dari rumah. Disana, juga masih terdapat beberapa kendala lagi, seperti cara mengurangi asap yang dikeluarkan ketika sedang proses pemilahan sampah. Hal ini menjadi peringatan penting bahwa pengelolaan sampah tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah atau petugas TPST, tetapi juga seluruh masyarakat. Kebiasaan kecil seperti memilah sampah sejak dari rumah dapat memberikan dampak besar bagi lingkungan.
Kunjungan ini memberikan kesadaran baru tentang pentingnya peran diri sendiri dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. Saya belajar bahwa pengelolaan sampah yang baik dapat mengurangi pencemaran, menjaga kesehatan masyarakat. TPST Randu Alas menjadi contoh nyata bahwa dengan sistem yang tepat dan kerja sama berbagai pihak, permasalahan sampah dapat ditangani dengan lebih baik.
Menurut saya, kunjungan ke TPST Randu Alas Yogyakarta bukan hanya sekadar kegiatan kunjungan saja, tetapi juga menjadi pengalaman yang dapat memberi kita pembelajaran yang membuka wawasan dan menumbuhkan kepedulian terhadap lingkungan. Diharapkan setelah kunjungan ini, saya dan seluruh masyarakat dapat lebih memahami bagaimana mengelola sampah demi lingkungan yang lebih bersih dan sehat.








0 komentar:
Posting Komentar